SELAMAT DATANG

Welcome to my blogs

Jumat, 27 Maret 2009

Jakarta (bagian 1)

PELABUHAN SUNDA KELAPA

Terletak di muara sungai Ciliwung dan merupakan pelabuhan tertua di Indonesia yang telah melakukan aktivitas perekonomian sejak zaman Hindu Pajajaran abad 14 dan masih tetap berjalan hingga kini.
Di dermaga berjajar kapal tradisional Bugis jenis Phinisi yang melakukan bongkar muat barang. Kapal-kapal kayu ini dahulu sanggup mengarungi samudra hingga ke Madagaskar.



MUSEUM BAHARI

Berada di Pasar Ikan No. 1, tidak jauh-jauh dari Pelabuhan Sunda Kelapa. Museum Bahari menempati gedung tua bekas Benteng Cuylenburg yang dahulu merupakan gudang rempah-rempah VOC dan dibangun tahun 1652. Museum ini menyajikan berbagai model perahu dan kapal tradisional Indonesia seperti kapal perang dari Maluku "Kora-kora", perahu layar tiang panjang dari Bugis "Phinisi" dan juga "Sarkopagus" yaitu kuburan yang berbentuk perahu dari suku Batak.
Juga dipamerkan pula berbagai jenis biota laut yang telah diawetkan seperti kerang, penyu dan satwa laut langka lainnya. Aneka peralatan navigasi dan kebaharian lainnya juga banyak dipamerkan disini.
Di depan Museum BAhari terdapat Menara Syahbandar yang dibangun tahun 1839 dan berfungsi sebagai menara pengawas kapal yang keluar masuk pelabuhan Sunda Kelapa kala itu.



Diambil dari booklet Dinas Pariwisata Provinsi DKI Jakarta

Iklan 2